Contoh Ucapan yang Bisa Dikirimkan Kepada Guru pada Peringatan Hari Guru Nasional

22 November 2023, 10:36 WIB
Hari guru /Siti nurhasanah/

BERITA MAJALENGKA – Berikut contoh ucapan yang bisa dikirimkan kepada guru pada peringatan Hari Guru Nasional.

Peringatan Hari Guru Nasional berawal dari kebijakan di zaman Presiden Soeharto yang tertuang dalam Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 78 Tahun 1994 tentang Hari Guru Nasional.

Berdasarkan Keppres tersebut, guru memiliki kedudukan dan peranan yang sangat penting dalam pelaksanaan pembangunan nasional, khususnnya dalam rangka pengembangan dan peningkatan kualitas sumber daya manusia Indonesia.

Baca Juga: Lirik Lagu ‘Rakit’ Nadzira Shafa, Soundtrack Film 172 Days

Hari Guru Nasional menjadi momen yang pas untuk mengungkapkan rasa terima kasihmu kepada guru.

Berikut contoh ucapan yang bisa kamu kirimkan kepada guru pada peringatan Hari Guru Nasional.

“Guru, kau adalah pelita dalam kegelapan, membimbing anak-anak menuju cahaya pengetahuan. Selamat Hari Guru Nasional!”

“Guru, engkau adalah pelopor perubahan. Selamat Hari Guru Nasional! Teruslah menginspirasi dunia”

“Di setiap pelajaranmu, ada kehidupan yang berkembang. Selamat Hari Guru untuk para arsitek masa depan!”

“Selamat Hari Guru Nasional untuk mereka yang tidak hanya mengejar, tetapi juga memberi teladan”

Baca Juga: Rekap Hasil Transfer Paruh Musim BRI Liga 1 2023/2024 Part 1

“Hari ini kita merayakan para guru yang telah memberikan anugerah berupa pengetahuan dan kebijaksanaan. Selamat Hari Guru Nasional! Anda adalah cahaya di kegelapan”

“Ilmu yang telah engkau ajarkan adalah hadiah paling indah yang pernah engkau berikan. Terima kasih guruku, selamat Hari Guru!”

“Engkau adalah pahlawan tanpa tanda jasa, memimpin dengan teladan dan memberikan pelajaran yang tak terlupakan. Selamat Hari Guru Nasional!”

“Selamat Hari Guru Nasional! Suatu kehormatan untuk bisa belajar banyak hal darimu. Terima kasih telah menginspirasiku”

“Satu buku, satu pena, seorang anak, dan seorang guru dapat mengubah dunia”

“Selamat Hari Guru Nasional! Dengan setiap kisah dan pelajaran, kalian menulis jejak kebaikan dalam hidup kami. Terima kasih, guru-guru penuh inspirasi”

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Pildun 2026: Skor Imbang Antara Timnas Filipina vs Timnas Indonesia

“Tuturmu menjadi panutan, tingkahmu menjadi teladan. Terima kasih telah ajarkan kami dengan ketulusan. Selamat Hari Guru Nasional!”

“Engkau adalah pahlawan tanpa tanda jasa, memimpin dengan teladan dan memberikan pelajaran yang tak terlupakan. Selamat Hari Guru Nasional!”

“Guru adalah pelopor perubahan melalui pendidikan. Terima kasih atas peran dan perjuangan anda dalam membentuk generasi masa depan yang lebih cerdas, sadar, dan beradab”

“Ucapan terima kasih tak akan pernah cukup untuk mengungkapkan betapa berharganya jasa para guru. Selamat Hari Guru!”

“Kau memberi kami sayap untuk terbang dan mimpi untuk mengejar. Terima kasih, guru”

Itulah contoh ucapan yang bisa kamu kirimkan kepada guru pada peringatan Hari Guru Nasional.***

Baca Juga: Lirik Lagu ‘Rakit’ Nadzira Shafa, Soundtrack Film 172 Days

 

Editor: Rian S. Putra

Sumber: berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler