Masih Jalani Pemulihan Pasca Cedera, Marc Marquez Pilih Tak Lanjut Balapan di Musim MotoGP 2020

- 11 November 2020, 11:52 WIB
Marc Marquez mengendarai RCV213V.*
Marc Marquez mengendarai RCV213V.* /

PR MAJALENGKA - Tim Honda yang menaungi Marc Marquez mengklarifikasi spekulasi yang beredar mengenai sang pembalap.

Isu yang berkembang selama ini menyebut Marc Marquez kembali untuk dua balapan terakhir musim ini.

Pihak Marc Marquez menjelaskan, sang pembalap bersama tim Repsol Honda dan beberapa dokter ahli, telah memilih untuk secara resmi menunda hal tersebut.

Baca Juga: Pembalap Andrea Dovizioso Putuskan untuk Ambil Cuti Panjang di Tahun 2021

Sebagai gantinya, Stefan Bradl akan terus bermitra dengan Juara Dunia Moto2 2019 Alex Marquez, dalam balutan warna Repsol Honda untuk dua balapan terakhir tahun ini.

Pembalap pengganti Stefan Bradl, telah mengamankan tiga poin selama perannya sebagai pengganti, dengan tempat kedelapan dalam balapan basah Le Mans.

Seperti yang sudah dikabarkan sebelumnya, kalau Marquez mengalami patah lengan kanan saat balapan pertama musim MotoGP 2020 yang dibentuk ulang di Jerez pada Juli.

Baca Juga: Alasan Marc Marquez Memutuskan untuk Tidak Ikuti Sisa Balapan MotoGP 2020

Setelah menjalani operasi, dia berusaha untuk kembali pada minggu berikutnya di GP Andalusia, tetapi mundur setelah latihan, karena cederanya.

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Crash


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah