Jadwal Pertandingan Liga Inggris Pekan 19: Ketat! Arsenal di Puncak Klasemen Tapi Belum Dingin

- 25 Desember 2023, 20:30 WIB
Jadwal Pertandingan Liga Inggris Pekan 19: Ketat! Arsenal di Puncak Klasemen Tapi Belum Dingin
Jadwal Pertandingan Liga Inggris Pekan 19: Ketat! Arsenal di Puncak Klasemen Tapi Belum Dingin /

BERITA MAJALENGKA – Simak jadwal pertandingan Liga Inggris pekan 19 tentang Arsenal yang berada di puncak klasemen tapi belum dingin. Pekan 19 Liga Inggris akan berlangsung tengah pekan ini pada tanggal 26-29 Desember 2023.

Arsenal saat ini memimpin klasemen sementara Liga Inggris musim 2023/2024 sampai pekan ke 18. Arsenal nyaris saja tergeser dari puncak klasemen ketika hanya mampu bermain melawan tuan rumah Liverpool akhir pekan kemarin.

Sayangnya kesempatan itu dilewatkan oleh Aston Villa yang kemarin sebenarnya hanya bertemu tim papan bawah Sheffield United.Mereka bermain imbang 1-1 bahkan nyaris kalah bila pemain mereka Zaniolo tidakmencetak gol di menit 97.

Kondisi tersebut membuat Arsenal tetap berada di puncak klasemen sementara Liga Inggris dengan hanya berselisih 1 poin saja dengan peringkat 2 dan 3. Tentunya ini membuat Arsenal belum bisa dengan tenang berada di puncak klasemen sehingga fans mereka belum bisa berkata seperti apa yang selalu dikatakan netizen fans bola ketika berada di puncak klasemen yaitu dengan istilah “puncak dingin”.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Liga Inggris Pekan 19: Peluang! Liverpool Siap Geser Arsenal Dari Puncak Klasemen

Pekan ke 19 ini Arsenal harus menghadapi tamunya West Ham pada tanggal 29 Desember 2023 di jam 03.15 WIB. West Ham tentunya bukan lawan yang mudah bagi Arsenal, mereka sekarang menduduki peringkat 6 klasemen sementara Liga Inggris.

Terbaru, West Ham dapat menumbangkan Manchester United dengan skor 2-0 di kandangnya, meskipun memang Manchester United memang sedang tampil tidakkonsisten.

Perlu diingat! West Ham juga musim ini sebenarnya sudah pernah mengalahkan Arsenal di ajang EFL Cup dengan skor 3-1. Maka bukan tidak mungkin West Ham akan menjadi pengganggu bagi Arsenal dalam mengamankan puncak klasemen nanti.

Baca Juga: IKN Dianggap Bebani Kas Negara, Gibran: Dari APBN Cuma 20 Persen

Halaman:

Editor: Rosma Nur Riana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x