Bursa Pemain Liga 1, Persib Pinjamkan Satu Pemain Belakangnya Untuk PSIS Semarang

- 12 Januari 2023, 12:53 WIB
Simak link live streaming BRI Liga 1, siaran langsung Persib vs PSIS.
Simak link live streaming BRI Liga 1, siaran langsung Persib vs PSIS. /Tangkap layar instagram/@liga1match

BERITA MAJALENGKA - Untuk mempersiapkan tim menghadapi bergulirnya putaran kedua BRI Liga 1, PSIS Semarang masih bergerak melakukan transfer pemain.

Kali ini PSIS Semarang meminjam pemain Persib Bandung, Bayu Fiqri. Dia dipinjam PSIS hingga akhir musim 2022/2023 nanti.

Bayu Fiqri adalah pemain kelahiran 13 Januari 2001 yang saat ini berusia 22 tahun. 

Bayu merupakan salah satu pemain muda milik Persib yang bisa bermain di posisi bek sayap kanan atau kiri serta stopper.

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Imlek 2023 Menggunakan Bahasa Mandarin Lengkap Artinya

“Kami umumkan peminjaman pemain dari Persib yakni Bayu Fiqri sampai akhir musim kompetisi nanti. Kedatangan Bayu diharapkan mampu menambah pilihan di lini belakang. Apalagi ia dapat bermain di beberapa posisi dan memiliki kualitas,” kata General Manager PSIS, Wahyoe Liluk Winarto.

Pada kompetisi BRI Liga 1 2022/2023 ini, Bayu Fiqri baru memiliki kesempatan membela Maung Bandung sebanyak tiga pertandingan.

Total dia baru membela Persib dengan 160 menit bermain. 

Potensi yang dimiliki Bayu Fiqri membuat pemain kelahiran Banyuwangi itu juga sudah mendapatkan kesempatan membela timnas Indonesia di era kepelatihan Shin Tae-yong.

Halaman:

Editor: Rian S. Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah