Prediksi Liga Italia Juventus vs Benevento, I Bianconeri Targetkan 3 Poin

- 20 Maret 2021, 10:09 WIB
Pemain Juventus menggelar latihan sebelum menghadapi Benevento Sabtu, 21 Maret 2021 dalam lanjutan Liga Italia Serie A di Allianz Stadium.
Pemain Juventus menggelar latihan sebelum menghadapi Benevento Sabtu, 21 Maret 2021 dalam lanjutan Liga Italia Serie A di Allianz Stadium. /instagram.com/@juventus

PR MAJALENGKA - Pekan ini, Juventus yang berada di posisi ketiga klasemen sementara Liga Italia Serie A akan bertanding melawan peringkat 16 klasemen Benevento.

Pertandingan Liga Italia antara Juventus vs Benevento akan berlangsung di Allianz Stadium, Sabtu, 21 Maret 2021 pukul 22:00 WIB.

Juventus yang bertindak sebagai tuan rumah tentu saja bakal menargetkan kemenangan dan meraih tiga poin agar bisa tetap bersaing mengejar gelar scudetto Liga Italia Serie A musim 2020/2021, sementara Benevento juga berharap kemenangan supaya bisa menjauh dari zona degradasi.

Baca Juga: Namanya Resmi Menjadi Aprillio Perkasa Manganang, Ridwan Kamil: Selamat Berbahagia

Dikutip PikiranRakyat-Majalengka.com dari sportskeeda.com, skuad I Bianconeri punya peluang besar memenangkan laga kali ini, karena tengah onfire setelah pada pertandingan pekan lalu berhasil menumpaskan perlawanan tuan rumah Cagliari dengan skor 3-1.

Sementara Benevento belum pernah menang dalam 11 pertandingan yang mereka lakoni, pekan lalu meski bertindak sebagai tuan rumah, mereka akhirnya dikalahkan Fiorentina 4-1.

Pada pertemuan pertama kedua tim di musim 2020/2020 Benevento berhasil menahan imbang Juventus 1-1 di Stadio Ciro Vigorito, 28 November 2020 lalu.

Baca Juga: Sudah Membuat 26 Konten Porno, Pelaku Video Syur di Hotel Bogor Ternyata Sepasang Kekasih

Formasi Pemain

Pelatih Juventus, Andrea Pirlo diperkirakan akan menerapkan formasi 3-5-2, sementara Benevento yang dilatih Filippo Inzaghi bakal menggunakan formasi 4-3-2-1.

Susunan Pemain

Juventus : Wojciech Szczesny (GK); Danilo, Leonardo Bonucci, Giorgio Chiellini; Federico Chiesa, Adrien Rabiot, Weston McKinnie, Arthur, Gianluca Frabotta; Alvaro Morata, Cristiano Ronaldo.

Baca Juga: Prediksi Liga Jerman: Bayern Munich vs Stuttgart, Bavarians Siap Perlebar Jarak dengan RB Leipzig

Benevento : Lorenzo Montipo (GK); Riccardo Improta, Alessandro Tuia, Luca Caldirola, Federico Barba; Artur Ionita, Bryan Dabo, Perparim Hetemaj; Gianluca Caprari, Roberto Insigne; Adolfo Gaich.

Juventus diprediksi tidak akan diperkuat sejumlah pemain pilarnya, diantaranya Juan Cuadrado, akibat akumulasi kartu kuning, Weston McKennie, Alex Sandro, Aaron Ramsey, Merih Demiral dan Paulo Dybala yang diragukan tampil karena masih cedera.

Di skuad Benevento, P. Schiattarella dan Kamil Glik juga dilarang tampil karena akumulasi kartu, sementara Fabio Depaoli, Gaetano Letizia dan Lago Falqué dikabarkan cederà.

Baca Juga: Lirik Lagu House Party Milik Super Junior yang Raih 10 Juta Penonton di YouTube dalam 3 Hari

Tiga laga terakhir kedua tim

1. Serie A: 28 November 2020
Benevento 1 - 1 Juventus

2. Serie A: 7 April 2018
Benevento 2 - 4 Juventus

3. Serie A: 5 November 2017
Juventus 2 - 1 Benevento

Baca Juga: Prediksi Liga Jerman: FC Koln vs Borussia Dortmund, Ambisi Die Borussen ke Zona Liga Champions

Lima laga terakhir Juventus

1. Serie A: 14 Maret 2021
Cagliari 1 - 3 Juventus

2. Champions League: 9 Maret 2021
Juventus 3 - 2 Porto

3. Serie A: 6 Maret 2021
Juventus 3 - 1 Lazio

4. Serie A: 2 Maret 2021
Juventus 3 - 0 Spezia

5. Serie A: 27 Februari 2021
Hellas Verona 1 - 1 Juventus

Baca Juga: Posisi Elsa Makin Terancam, Nino Temukan Bukti Ini Terkait Pembunuhan Roy, Bocoran Ikatan Cinta Malam Ini

Lima laga terakhir Benevento

1. Serie A: 13 Maret 2021
Benevento 1 - 4 Fiorentina

2. Serie A: 6 Maret 2021
Spezia 1 - 1 Benevento

3. Serie A: 3 Maret 2021
Benevento 0 - 3 Hellas Verona

4. Serie A: 28 Februari 2021
Napoli 2 - 0 Benevento

5. Serie A: 21 Februari 2021
Benevento 0 - 0 Roma.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Sportskeeda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah