Prediksi Liga Inggris: Leicester City vs Sheffield United, The Foxes Kencangkan Sabuk Demi 4 Besar

- 13 Maret 2021, 20:20 WIB
Prediksi Leicester City yang akan menjadi tuan rumah ketika bertemu dengan Southampton pada lanjutan Liga Inggris.
Prediksi Leicester City yang akan menjadi tuan rumah ketika bertemu dengan Southampton pada lanjutan Liga Inggris. /premierleague.com

PR MAJALENGKA – Leicester City akan mengencangkan sabuknya demi mempertahankan posisinya di deretan empat besar ketika menghadapi tim juru kunci, Sheffield United pada hari Minggu 14 Maret 2021 di Stadion King Power.

Dikutip PikiranRakyat-Majalengka,com dari sportsmole.co.uk, The Foxes kembali ke jalur kemenangan usai menundukkan Brighton & Hove Albion unggul lima poin dari peringkat kelima, sementara United berada di dasar klasemen dan bahkan sang manajer, Chris Wilder kemungkinan akan dilengserkan dari kursi pelatih.

Leicester sempat tertinggal lebih dulu lewat aksi Adam Lallana. Namun dua gol dari Kelechi Iheanacho dan Daniel Amartey mampu menyegel kemenangan buat tim.

Baca Juga: Prediksi Liga Italia Torino vs Inter Milan, Pertandingan Beda Level

Kemenangan ini adalah yang kesepuluh bagi The Foxes musim ini. Namun Leicester sangat berbeda jika bermain di kandang.

Persentase kemenangan mereka hanya mencapai 36 persen. Hal ini bisa dimanfaatkan Sheff United untuk meraih kemenangan kelima di musim ini di kandang dan tandang.

Namun penampilan The Blades juga tidak terlalu baik, Sheffield dikalahkan oleh Southampton dengan skor 2-0 yang membuat mereka tertinggal dua belas poin dari peringkat tujuh belas dengan 30 angka yang tersisa untuk diperebutkan.

Baca Juga: Prediksi Liga Italia: Parma vs AS Roma, Tuan Rumah Berjuang Bertahan di Serie A

Manajer baru pengganti Chris Wilder pun akan ditargetkan meraih poisn sebanyak mungkin di sepuluh laga terakhir.

Sheffield juga harus mempersiapkan diri di kompetisi lain, karena akan berhadapan dengan Chelsea di perempat final piala FA di Stamford Bridge.

Rekor pertemuan antara kedua tim mengunggulkan The Foxes. Sheffield belum pernah menang selama tujuh laga terakhir.

Baca Juga: Prediksi Liga Inggris: Manchester United vs West Ham United, Perebutan Zona Liga Champions

Bahkan kemenangan terakhir mereka terjadi di ajang Championship pada April 2008. Di pertemuan terakhir Sheffield menyerah 2-1 dari Leicester pada Desember lalu.

Meski Leicester sudah tersingkir dari Liga Europa, hal ini memberikan istirahat tambahan bagi skuad Brendan Rodgers.

Leicester City kemungkinan tidak akan memainkan Dennis Praet, Wes Morgan, James Maddison, James Justin, dan Harvey Barnes begitupun Ayoze Perez dan Jonny Evans.

Baca Juga: Segera Tayang! The Falcon and the Winter Soldier Akan Memiliki Durasi Tayang 45 hingga 55 Menit Per Episode

Di lini depan Iheanacho akan diduetkan dengan Jamie Vardy untuk membombardir gawang Sheffield.

Di sisi lain The Blades tidak akan memainkan beberapa pemain seperti John Egan, Sander Berge, dan Jack O’Connell.

Sementara Phil Jagielka akan kembali dari skorsing dan akan berada bersama Ethan Ampadu dan Kean Bryan di lini belakang.

Baca Juga: Prediksi Liga Inggris: Arsenal vs Tottenham Hotspur, Misi Sulit The Gunners ke 4 Besar

Rhian Brewster pun diprediksi akan bermain juga pada laga ini.

Prakiraan Pemain Leicester City vs Sheffield United

Leicester City : Kasper Schmeichel; Daniel Amartey, Wesley Fofana, Caglar Soyuncu; Ricardo Pereira, Youri Tielemans, Wilfred Ndidi, Tavares, Timothy Castagne; Jamie Vardy, Kelechi Iheanacho

Sheffield United : Aaron Ramsdale; Phil Jagielka, Ethan Ampadu, Kean Bryan; George Baldock, John Lundstram, Oliver Norwood, John Fleck, Stevens; David McGoldrick, Billy Sharp.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Sportsmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah