Bayern Munich vs Borussia Dortmund, Pembuktian Penyerang Handal Antara Lewandowski dan Haaland

- 6 Maret 2021, 08:00 WIB
Bayern Munich akan hadapi Borussia Dortmund.
Bayern Munich akan hadapi Borussia Dortmund. /Twitter/@FCBayernEN/@BlackYellow

PR MAJALENGKA – Laga bertajuk Der Klassiker akan terjadi di hari Sabtu atau Minggu 7 Maret 2021 pukul 0.30 WIB  yang mempertemukan pemuncak klasemen sementara Bayern Munich melawan tim yang berada di urutan kelima, Borussia Dortmund.

Bayern jelas ingin menang agar memastikan posisi mereka tak tergusur oleh RB Leipzig, sementara Dortmund butuh kemenangan agar dapat masuk di posisi empat besar dan lolos ke kompetisi Liga Champions Eropa musim depan.

Dikutip PikiranRakyat-Majalengka.com dari sportsmole.co.uk, setelah sempat kehilangan lima poin dalam dua pertandingan selepas kembali dari kompetisi Piala Dunia Antarklub di Qatar, kemenangan Bayern atas FC Koln dengan skor 5-1 jadi angin segar pasukan Hansi Flick.

Baca Juga: DATA TERBARU Covid-19 di Indonesia Pagi Ini, Sabtu 6 Maret 2021, Pasien Sembuh Nyaris Dekati Kasus Baru!

Kemenangan ini juga memastikan mereka duduk di puncak klasemen dengan keunggulan dua poin atas RB Leipzig.

Hasil ini juga menandai kembalinya dua pilar Bavarian, Thomas Muller dan Serge Gnabry.

Kedua pemain yang masuk di babak kedua ini sukses memberikan kontribusi dengan rincian, satu assist dari Muller dan dua gol dari winger Jerman.

Baca Juga: Jelang Ramadan, Kemendag Jamin Ketersediaan Dan Stabilitas Harga Barang Kebutuhan Pokok

Pemain yang juga tidak lepas dari sorotan, tentu gelandang tengah, Leon Goretzka yang mampu mencatatkan hattrick assist pada laga tersebut.

Duo pemain depan Eric Choupo-Moting dan Robert Lewandowski pun tak ketinggalan berkontribusi dengan rincian satu gol diciptakan Choupo-Moting dan dua gol dilesakkan bomber asal Polandia.

Dortmund tentu akan waspada dengan kekuatan Bayern saat ini. Apalagi jika menilik rekor pertemuan, Dortmund selalu tumbang dari Bayern dari empat laga terakhir.

Baca Juga: Bawa Perintah Salat dari Allah, Berikut Sejarah Singkat Isra Miraj Nabi Muhammad

Namun, pelatih Dormund, Edin Terzic tetap berbangga dengan raihan empat kemenangan mereka di semua kompetisi.

Kemenangan atas Sevilla di leg pertama babak 16 Besar Liga Champions dan Gladbach di perempat final DFB-Pokal melengkapi kemenangan mereka di Bundesliga atas Schalke 04 dan juga Arminia Bielefeld.

Poin penuh yang diraih atas Arminia Bielefeld cukup sulit untuk diraih, pasalnya mereka baru bisa mencetak gol di babak kedua lewat Mahmoud Dahoud, Jadon Sancho, dan Reinier Jesus.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Film Menegangkan untuk Ditionton Akhir Pekan Ini!

Saat ini Dortmund hanya terpaut tiga angka dari Eintracht Frankfurt di posisi terakhir zona Liga Champions.

Terzic berharap timnya mampu menunjukkan semangat juang di Allianz Arena jika masih ingin bermimpi untuk merasakan kembali atmosfir Liga Champions di musim depan.

Bayern mendapat angin segar setelah Benjamin Pavard sudah ikut berlatih bersama tim, namun sepertinya pos bek kanan masih akan diisi oleh Nicklas Sule.

Baca Juga: Gara-gara Arafah Rianti, Rhoma Irama Beberkan Mengapa Gitarnya Tanpa Kepala

Sementara itu Corentin Tolisso, Douglas Costa, Alexander Nubel, dan Tanguy Nianzou masih dibekap cedera.

Kemungkinan duo Gnabry-Muller akan dipasang lebih awal sehingga Jamal Musiala dan Chopou-Moting harus duduk di bangku cadangan.

Di sisi lain, Dortmund tidak akan membawa Manuel Akanji, Axel Witsel, dan Marcel Schmelzer yang masih cedera.

Baca Juga: Ungkap Dugaan Suap di Ditjen Pajak, Wakil Ketua DPR: Saya Mendukung KPK

Thomas Delaney yang baru sembuh dari demam dan sudah bermain melawan Gladbach, kemungkinan akan dipasang kembali oleh Terzic.

Di lini belakang, Emre Can dan Mats Hummels akan bahu membahu menahan gempuran Lewandowski dkk.

Kondisi Sancho dan Raphael Guerreiro akan terus dipantau kondisinya, begitu juga dengan Giovanni Reyna.

Baca Juga: Virus Corona B117 Disebut Lebih Mematikan, Profesor Zubairi Beri Bantahan: Tidak Benar!

Terakhir pertarungan dua striker haus gol, Lewandowski dan Erling Braut Haaland di lini depan yang akan menambah seru jalannya pertandingan.

Siapakah yang akan memenangkan Der Klassiker? Layak ditunggu.

Prakiraan Pemain Bayern Munich vs Borussia Dortmund

Baca Juga: Update Covid-19 Jawa Barat: hingga 5 Maret 2021 Akumulasi Covid-19 Sentuh Angka 218.154

Bayern Munich : Manuel Neuer; Nicklas Sule, Jerome Boateng, David Alaba, Alphonse Davies; Joshua Kimmich, Leon Goretzka; Leroy Sane, Thomas Muller, Serge Gnabry; Robert Lewandowski

Borussia Dortmund : Marwin Hitz; Mateu Morey, Emre Can, Mats Hummels, Nico Schulz; Thomas Delaney, Mahmoud Dahoud; Thorgan Hazard, Julian Brandt, Marco Reus; Erling Braut Haaland.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Sportsmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah