PSSI Kembali Mengajukan Izin Penyelenggaraan Kompetisi Liga 1 dan 2, Berikut Tanggapan Polri

- 6 Februari 2021, 14:34 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan atau  Iwan Bule  Saat  Memberikan Keterangan dihadapan Awak Media di Jakarta
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan atau Iwan Bule Saat Memberikan Keterangan dihadapan Awak Media di Jakarta /Pikiran Rakyat

PR MAJALENGKA- Beberapa hari yang lalu PSSI secara resmi mengajukan perizinan berkaitan dengan pelaksanaan penyelenggaraan kompetisi sepak bola Liga 1 dan 2 kepada Polri.

Hal ini menyusul diterapkannya protokol kesehatan dalam rangka mengurangi kasus penyebaran pandemi Covid-19.

Kompetisi Liga 1 dan 2 untuk periode 2020 sendiri telah resmi dibatalkan dikarenakan pandemi yang melanda Indonesia.

Baca Juga: Sinopsis & Link Live Streaming Ikatan Cinta Malam Ini: Tegang! Detik-detik Aldebaran Perjuangkan Cintanya

Karena itu PSSI kembali mencoba menyelenggarakan kompetisi sepak bola untuk tahun 2021.

Dikutip Majalengka.pikiran-rakyat.com dari Humas.polri.go.id, Polri menyampaikan izin penyelenggaraan kompetisi Shopee Liga 1 sudah dipelajari. Surat dari PSSI terkait izin sepak bola nasional itu sudah diterima oleh Polri.

Sejauh ini, Polri baru menerima surat permohonan izin keramaian yang dilayangkan PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Baca Juga: Indonesia Menuju Kemandirian Riset dan Inovasi di Berbagai Bidang Nasional

Polri menyampaikan pelaksanaan pertandingan sepak bola Liga 1 dan 2 Indonesia di tengah pandemi masih belum mendapatkan izin dari pihak kepolisian.

Halaman:

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: Humas Polri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah