4 Pemain Kunci Indonesia Kala Bekuk Yordania di Piala Asia U-23 2024 Lengkap dengan Man Of The Match

22 April 2024, 19:37 WIB
Timnas U23 Lolos Babak Selanjutnya Piala Asia /

BERITAMAJALENGKA – Timnas Indonesia U-23 berhasil memenangi laga ketiga Grup A Piala Asia U-23 2024 kontra Yordania.

Garuda Muda memenangkan pertandingan 4-1 atas Yordania pada Minggu (21/04/2024) di Stadion Abdullah Bin Khalifa Doha, Qatar.

Empat gol Indonesia pada laga ini dicetak oleh Marselino Ferdinan yang mencetak brace, Witan Suleman, dan Koman Teguh.

Sementara satu-satunya gol tim Yordania U-23 adalah gol bunuh diri Justin Hubner.

Pemain berusia 22 tahun yaitu Witan Sulaeman, ia tak hanya mencetak gol kedua Indonesia, tapi juga memberikan assist untuk gol ketiga Indonesia yang dicetak oleh Marselino Ferdinan.

Baca Juga: MK Tolak Gugatan Capres-Cawapres 01 dan 03 LPI: Legowo, Kita Doakan Prabowo-Gibran Bawa Indonesia Lebih Baik!

Penampilan tersebut menjadikan Witan sebagai salah satu pemain terbaik Indonesia.

Momen ini sekaligus menjadi bukti Witan yang sempat menyita perhatian belum lama ini.
Namun, Witan bukan satu-satunya pemain Indonesia yang tampil menawan saat melawan Jordan.

Masih banyak pemain lain yang tampil bagus di pertandingan ini.

Siapakah Pemain Terbaik Indonesia Melawan Jordan?

Nathan Tjoe-A-On

Nathan Tjoe-A-On menjadi nama pertama dalam daftar pemain terbaik Indonesia saat melawan Jordan.

Pemain berusia 22 tahun itu berperan solid di lini jantung Garuda Muda pada laga tersebut.

Baca Juga: Jadwal Tayang, Link Nonton dan Spoiler Lovely Runner Episode 5: Siap-siap Baper! Im Sol dan Sun Jae Kencan?

Pada laga tersebut, Nathan tidak terlibat langsung dalam gol Indonesia ke gawang Jordan.

Namun, tanpa kehadirannya di ruang mesin Garuda Muda, perayaan gol Indonesia bisa dikatakan tidak akan mungkin terjadi.

Dalam pertandingan ini Nathan merupakan distributor utama game Indonesia.

Nathan memberikan 46 umpan dengan akurasi 82,6 persen.

Nathan mengirimkan umpan ke setiap sudut lapangan dan membuat tiga umpan kunci.
Nathan tak hanya pandai mengumpan, ia juga piawai menjaga kedalaman lini tengah Garuda Muda.

Baca Juga: Bocoran, Jadwal Tayang dan Link Nonton Lovely Runner Episode 5 dan 6: Sol Terus Muncul saat Sun Jae Menjauh

Pada laga tersebut, ia mencatatkan dua tekel, dua sapuan, dan dua kali memenangi duel satu lawan satu dengan lawan.

Rizky Ridho

Rizky Ridho Nama kedua dalam daftar pemain terbaik Indonesia melawan Jordan.

Pertahanan Indonesia tampil kokoh di bawah arahan kapten berusia 22 tahun itu.

Rizky Ridho tampil ciamik dalam pertandingan ini. Ia mencatatkanenam sapuan, empat intersepsi, memenangi tiga duel, dan menghalau serangan lawan ke pertahanan Indonesia.

Ridho turut menyumbang satu dari empat gol Indonesia ke gawang Yordania.

Baca Juga: WOW! Sukses Perankan Hong Hae In di Drakor 'Queen Of Tears', Kekayaan Kim Ji Won Naik Pesat dan Capai 81 M?

Ridho mencatatkan Assist kepada Witan Suleman yang kemudian membuahkan gol kedua bagi Indonesia di laga tersebut.

Ia pun mencatatkan dua umpan penentu dari 38 umpannya.

Witan Sulaeman
Tak lazim jika nama Witan Sulaeman tidak termasuk dalam daftar pemain terbaik.


Winger berusia 22 tahun itu melakukan sesuatu yang sangat hebat di pertandingan ini.

Witan terlibat dalam dua gol Indonesia di laga ini.
Usai mencetak gol kedua Garuda Muda, pemain Bhayangkara FC menjadi faktor utama yang mencetak gol ketiga Indonesia pada pertandingan tersebut.

Baca Juga: Sinopsis dan Daftar Pemeran Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa Adaptasi Novel Tuhan, Izinkan Aku Menjadi Pelacur

Witan pun melakukan dua umpan penting pada laga ini.

Dari 39 operan yang dilakukan, 84,6 persennya langsung tepat sasaran. Persentase tersebut menjadikannya sebagai pemain passing akurat tim Garuda Muda pada laga kali ini.

Marselino Ferdinan
Berikut nama terakhir dalam daftar penampil terbaik Indonesia pada laga kontra Yordania siapa lagi kalau bukan Marselino Ferdinan? Wonderkid Indonesia tersebut menunjukkan penampilan luar biasa pada laga kontra Yordania ini.

Sangat menjadi perhatian seluruh masyarakat penyuka sepak bola, Marselino Ferdinan menjadi aktor utama dalam 4 gol tercipta. 

Baca Juga: Spoiler Ending Santri Pilihan Bunda Lengkap Jadwal Tayang dan Link Nonton: Akankah Aliza dan Kinaan Berpisah?

Marselino Ferdinan mencetak brace pada laga kali ini, Ia mencetak dua gol lewat tendangan titik putih dan gol manis yang diberikan oleh Assist Witan Sulaeman.

Sejatinya, apiknya penampilan Marselino tak cuma urusan meneror pertahanan lawan. Ia juga rajin membantu pertahanan. Pada laga tersebut, ia mencatatkan dua tekel, satu blok, dan satu intersep untuk mematahkan alur serangan lawan.

Hasil Pertandingan Indonesia pada fase Grup
Senin, 15 April 2023
Qatar 2-0 Timnas Indonesia U-23
(Khalid Ali Sabat 45+1' -pen, Ahmed Alrawi 54'; Ivar Jenner 46' -KM, Ramadhan Sananta 90+6' -KM)
Jassim Bin Hamad Stadium, Al Rayyan, Pukul 22.30 WIB

Kamis, 18 April 2023
Timnas Indonesia U-23 1-0 Australia
(Komang Teguh 45')
Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Pukul 20.00 WIB

Minggu, 21 April 2023
Yordania 1-4 Timnas Indonesia U-23
(Justin Hubner 79' -BD; Marselino Ferdinan 23' -pen, 70', Witan Sulaeman 40', Komang Teguh 86')
Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Pukul 22.30 WIB***

Editor: Arief Pratama

Tags

Terkini

Terpopuler