Persis Solo vs Persija, Samsul Arif : Laga Bersama Persija Selalu Seru, Cek Link Live Streaming BRI Liga 1

19 Januari 2023, 13:02 WIB
Striker Persis Solo, Samsul Arif, Kamis 19 Januari 2023 /Luga 1/

BERITA MAJALENGKA - Striker Persis, Samsul Arif memastikan dia dan rekan setim dalam motivasi tinggi menatap laga lawan skuat Macan Kemayoran. 

Menurutnya, dirinya sudah sangat menantikan laga ini, Arif berpendapat bahwa laga bersama persija selalu menarik bagi dirinya pribadi.

Meski demikian, mantan pemain Persebaya Surabaya ini menambahkan jika tidak ada persiapa khusus untuk laga lawan Macan Kemayoran.

“Kita sudah menunggu laga nanti. Lawan Persija selalu seru karena kita tahu jika Persija punya tradisi yang bagus di sepak bola Indonesia. Dan setelah lawan Dewa United lalu, kita sudah fokus penuh menatap laga lawan Persija,” kata Samsul Arif.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Inggris Kelas 9 SMP Halaman 142 143 Tentang Sangkuriang dan The Golden Star Fruit Tree

Pemilik no punghung 9 ini mengungkapkan bahwa dirinya beserta tim saat ini dalam kondisi yang baik, bahkan tidak memiliki ke khawatiran dalam menghadapi Persija Jakarta.

“Semua pemain merasa fresh dan kita punya modal bagus dari laga lawan Dewa United. Kita tidak punya kekhawatiran di laga lawan Persija,” tegas Samsul.

Dirinya menambhakan, meski ia berhasil membobol gawang persija diputaran pertama, namun untuk pertandingan saat ini, itu bukan tujuan itama dirinya, menurut Arif yang terpenting adalah menang dalam laga ini.

Baca Juga: Sedang Tayang! Babak 16 Besar India Open 2023 Lengkap Link Live Streaming, Gregoria Tantang An Se Young

Pemilik nomor punggung 9 di Persis ini sendiri punya kenangan manis di laga lawan Persija pada putaran pertama lalu dimana dia mampu mencetak gol ke gawang lawan. 

“Pada laga putaran pertama memang saya mencetak gol. Namun ini jelas bukan tujuan utama saya. Terpenting adalah memenangi pertandingan. Sebagai pemain Persis, kita harus bisa memenangi laga lawan Persija jika ingin tim terus bersaing. Sekali lagi, untuk perbaiki peringkat di klasemen, kita harus menang lawan Persija. Tidak boleh takut pada lawan siapapun,” ujar Arif.***

Baca Juga: India Open 2023 Babak 16 Besar Tayang Jam Berapa, Live Dimana? Lengkap Draw Pertandingan Wakil Indonesia

Editor: Rian S. Putra

Tags

Terkini

Terpopuler