Daftar Tanggal Merah dan Cuti Bersama Bulan Februari 2024

- 30 Januari 2024, 13:40 WIB
Ilustrasi tanggal merah dan hari libur Februari 2024/Pixabay/congerdesign
Ilustrasi tanggal merah dan hari libur Februari 2024/Pixabay/congerdesign /

BERITA MAJALENGKA – Sebagaimana ditetapkan dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2024, terdapat sejumlah hari libur di bulan Februari 2024.

Hal tersebut tertuang dalam SKB 3 Menteri yang terdiri dari Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 855 Tahun 2023, Nomor 3 Tahun 2023, dan Nomor 4 Tahun 2023.

Baca Juga: Kalender Hijriah di Bulan Februari 2024 Lengkap Jadwal Puasa Sunahnya

Adapun daftar hari libur nasional dan cuti bersama di bulan Februari 2024, di antaranya:

Kamis, 8 Februari 2024: Hari Libur Nasional Isra Mi’raj (27 Rajab 1445 H)
Jumat, 9 Februari 2024: Cuti Bersama Imlek 2575 Kongzili
Sabtu, 10 Februari 2024: Hari Libur Nasional, Tahun Baru Imlek 2575 Kongzili

Selain itu, pada bulan Februari 2024 juga terdapat hari libur dalam rangka penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu 2024).

Hal ini didasarkan pada Pasal 167 UU Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu, bahwa ‘pemungutan suara dilaksanakan secara serentak pada hari libur atau hari yang diliburkan secara nasional’.

Pemilu 2024, serentak akan diselenggarakan pada Rabu, 14 Februari 2024.

Baca Juga: Spoiler Cinta Pertama Ayah Episode 3 Lengkap dengan Link Nonton dan Jadwal Tayang: Amara Trauma!

Halaman:

Editor: Rian S. Putra

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x