Usai Jajal Kereta Cepat dari Halim Perdanakusumah ke Padalarang, Jokowi Jajal Kereta Feeder ke Stasiun Bandung

- 13 September 2023, 17:07 WIB
Kereta Feeder Yang Dinaiki Presiden Jokowi usai Naik Kereta Cepat dari Jakarta ke Padalarang
Kereta Feeder Yang Dinaiki Presiden Jokowi usai Naik Kereta Cepat dari Jakarta ke Padalarang /

BERITAMAJALENGKA - Presiden Jokowi bersama sejumlah menteri dan artis menjajal kereta cepat Jakarta-Bandung, Rabu 13 September 2023.

Presiden Jokowi beserta rombongan naik kereta cepat dari Halim Perdanakusumah ke statiun Padalarang.

Dari stasiun Padalarang, Presiden Jokowi kemudian menggunakan kereta feeder menuju Stasiun Bandung.

Presiden beserta rombongan, tiba di Stasiun Bandung sekitar pukul 10.00 WIB.

Baca Juga: Presiden Jokowi Jajal Kereta Cepat Jakarta-Bandung Kembali Ajak Artis dan Influencer, Ini Daftarnya

Menteri yang mendampingi Presiden Jokowi dalam uji coba kereta cepat Jakarta-Bandung diantaranya Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri BUMN Erick Thohir, Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri ATR/BPN Hadi Tjahjanto.

Jokowi belum memberikan keterangan kepada awak media mengenai pengalamannya menggunakan kereta cepat dan kereta feeder. Dia langsung menaiki mobil. Sebelum mobil melaju, Jokowi pun terlihat sempat membagikan baju kepada masyarakat yang ada di stasiun.

Sementara, Manajer Humas PT KAI Daop 2 Bandung, Mahendro Trang Bawono, memastikan sarana dan prasarana penunjang operasional kereta feeder yang ada di wilayah Daop II Bandung sudah siap 100 persen.

"Kalau Daop II sendiri sih untuk yang dalam wewenang dan bagiannya Daop II itu sudah 100 persen. Jadi, sarana sudah siap, prasarana sudah siap dan fasilitas pendukung pelayanan sudah siap," kata dia.

Baca Juga: Aurel Hermansyah Bikin Gempar di Shopee Live, Jual Lebih dari 16.000 Produk di Puncak Kampanye Shopee 9.9

Halaman:

Editor: Arief Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah