14.000 Kendaraan Mengarah ke Ciwidey Sejak Hari Lebaran Kemarin dan Hari Lebaran Kedua

- 23 April 2023, 18:26 WIB
Kemacetan Arah Ciwidey sejak Hari Raya Idul Fitri dan Hari Kedua
Kemacetan Arah Ciwidey sejak Hari Raya Idul Fitri dan Hari Kedua /Arief Pratama/Berita majalengka

BERITAMAJALENGKA - Ribuan kendaraan mengarah ke Ciwidey selama hari Raya Idul Fitri sabtu 23 April 2023 kemarin, dan hari Minggu 24 April 2023.

Jumlah kendaraan mencapai 14.000 kendaraan mengarah ke Ciwidey, Kabupaten Bandung.

Menurut Atta petugas rekapitulasi data Dishub Kabupaten Bandung, mengatakan bahwa meningkatnya frekuensi kendaraan diprediksi karena masyarakat hendak ke tempat wisata, dan bersilaturahmi dengan keluarga.

Baca Juga: 12.656 Pemudik Masih Melakukan Perjalanan Mudik Saat Hari Lebaran Kemarin dan H+1 Hari Ini

"Ke lokasi wisata pastinya, dari data yang kami rekap sejak Sabtu kemarin mengapa 14.000 kendaraan, "jelasnya.

Jika dijumlahkan dengan data kendaraan yang mengarah ke Soreang, itu mencapai 26.000.

" Yang mengarah ke Soreang itu mencapai 12.000 jumlahnya, " jelasnya.

Baca Juga: Stasiun Kiaracondong Berangkatkan 9.463 Penumpang di Hari Lebaran dan H+1, Untuk Tujuan Jateng Jatim

Untuk jumlah kendaraan ke Ciwidey sendiri, diprediksi terus meningkat, karena masyarakat melakukan aktivitas berwisata.

"Di Ciwidey banyak destinasi wisata, sehingga menjadi tujuan berwisata masyarakat, saat libur lebaran, " jelasnya. ***

Editor: Arief Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah