Viral Aksi 11 April 2022, Polantas Hampir DiBakar Orang Tak Dikenal

- 12 April 2022, 11:20 WIB
Polantas saat dikerumuni masa demo 11 April pada Senin, 11 April 2022 kemarin.
Polantas saat dikerumuni masa demo 11 April pada Senin, 11 April 2022 kemarin. /Instagram siehumaspolsekkembangan



BERITA MAJALENGKA - Aksi yang dilakukan Mahasiswa kemarin dan beberapa elemen masyarakat menuntut ketegasan dari Presiden Jokowi.

Aksi ini dilakukan karna massa menganggap Jokowi belum bisa mngurus negara dari mafia di negeri ini.

Hal ini banyak yang terjadi dari aksi kemarin salah satunya viralnya sebuah video yang dibagikan Polres Metro Jakarta Utara, terlihat sejumlah massa menyiramkan bensin ke arah petugas.

Beruntung aksi tersebut tidak berlanjut lebih parah karena beberapa mahasiswa dengan sigap mengadang massa.

Terlihat massa yang ricuh mengenakan pakaian santai, sedangkan mahasiswa yang mencoba menghentikan kerusuhan dan melindungi Polisi menggunakan jas almamater kampus mereka.

"Sahabat mahasiswa melindungi rekan Polri," tutur keterangan dalam unggahan tersebut, Senin, 11 April 2022.

Selain itu, dalam video yang dibagikan terdapat keterangan bahwa Polisi yang menjadi sasaran amukan massa merupakan Polisi Lalu Lintas (Polantas).

Baca Juga: Dinilai Tidak Becus Urus Negara, Kemarin Demo Mahasiswa Menjadi Penilaian, Diduga Jokowi Berubah Haluan

Disebutkan juga bahwa kerusuhan tersebut terjadi pada saat aksi demonstrasi sudah mendekati akhir, yakni pukul 16.05 WIB.
"Ya Allah sampai mau nangis aku sambil teriak, bensin udah disiram. Alhamdulillah polisi lalu lintas selamat. Jam 16.05 WIB," kata keterangan tersebut.

Halaman:

Editor: Zalfah Alin Syarif

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah