Mengenal Ibu Soed Pencipta Lagu ‘Berkibarlah Benderaku’ Beserta Liriknya

18 Agustus 2023, 14:06 WIB
Lirik lagu Berkibarlah Benderaku karya Ibu Sud. /Pixabay.com/mufidpwt

 

BERITA MAJALENGKA – ‘Berkibarlah Benderaku’ diciptakan oleh Saridjah Niung atau yang dikenal dengan Ibu Soed.

Pencipta lagu ‘Berkibarlah Benderaku’ yakni Ibu Soed ini merupakan seorang wanita yang juga suka menciptakan lagu anak-anak dan merupakan guru musik.

Ibu Soed lahir di Sukabumi pada tanggal 26 Maret 1908, dan wafat pada tanggal 26 Mei tahun 1993 di Jakarta di usianya yang ke 85 tahun.

 

Panggilan Ibu Soed dikenal setelah Saridjah menikah dengan Raden Mas Bintang Soedibjo. Soed berarti singkatan dari Soedibjo.

Baca Juga: Lirik Lagu ‘Berkibarlah Bendera Negeriku’ yang Diciptakan oleh Gombloh 

Ibu Soed lahir sebagai putri bungsu dari dua belas bersaudara. Ayahnya bernama Mohamad Niung, seorang pelaut asal Bugis yang menetap lama di Sukabumi kemudian menjadi pengawal J.F Kramer.

J.F Kramer adalah seorang pensiuan Wakil Ketua Hoogerechtshof (Kejaksaan Tinggi) di Jakarta pada masa itu, yang menetap di Sukabumi dan mengangkat Ibu Soed sebagai anaknya.

Setelah mempelajari seni suara, seni musik dan belajar bermain biola dari ayah angkatnya, Ibu Soed melanjutkan sekolahnya di Hoogere Kweek School (HKS) Bandung untuk memperdalam ilmunya di bidang seni suara dan musik.

Baca Juga: Akhir Masa Jabatannya, Gubernur Jabar Ridwan Kamil Masih Yakin Program Petani Milenial, Solusi Pertanian

Setelah menyelesaikan sekolahnya, ia kemudian mengajar di Hollandsch-Inlandsche school (HIS). Dari sinilah, Saridjah atau ibu Soed ini mulai mengarang lagu.

Ayah angkatnya yang merupakan seorang Indo-Belanda beribukan keturunan Jawa Ningrat yang menjadi latar belakang Ibu Soed dididik menjadi patriotis dan mencintai bangsanya.

Baca Juga: Uu Ruzhanul Serahkan Surat Keputusan Remisi kepada 17.016 Binaan Lapas di Jabar

Berikut lirik lagu ‘Berkibarlah Benderaku’ karya Saridjah Niung atau Ibu Soed

Berkibarlah benderaku

Lambang suci gagah perwira

Di seluruh pantai Indonesia

Kau tetap pujaan bangsa

Siapa berani menurunkan engkau

Serentak rakyatmu membela

Sang merah putih yang perwira

Berkibarlah selama-lamanya

Baca Juga: Jadwal Tayang The First Responders dan Link Nonton Episode 5 Legal Bukan di Telegram, LK21, Ngefilm21

Kami rakyat Indonesia

Bersedia sepanjang masa

Mencurahkan segenap tenaga

Supaya kau tetap cemerlang

Tak goyah jiwaku menahan rintangan

Tak gentar rakyatmu berkorban

Sang merah putih yang perwira

Berkibarlah selama-lamanya

Itulah ulasan Saridjah Niung atau yang dikenal dengan Ibu Soed, pencipta lagu ‘Berkibarlah Benderaku’ beserta liriknya.***

Editor: Rosma Nur Riana

Tags

Terkini

Terpopuler