7 Rute Penerbangan Dipindah dari Bandara Husein ke Kertajati Mulai 29 Oktober 2023

- 24 Oktober 2023, 19:05 WIB
Bandara Kertajati Majalengka
Bandara Kertajati Majalengka /Instagram @infobijb

BERITA MAJALENGKA – Bandara Kertajati Majalengka akan resmi beroperasi penuh pada 29 Oktober 2023.

Untuk itu, sejumlah maskapai yang melayani 7 rute penerbangan akan dipindah dari Bandara Husein Sastranegara Bandung ke Bandara Internasional Jawa Barat Kertajati Majalengka.

Dari berbagai sumber, menurut Direktur Angkutan Udara Kemenhub, Putu Eka Cahyadi, dari tujuh rute penerbangan komersial yang akan dipindah dari Bandara Husein Sastranegara ke Bandara Kertajati, hanya penerbangan rute dalam negeri (domestik) yang dilayani menggunakan pesawat jet.

Baca Juga: Link Nonton drakor King the Land Episode 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 dan Sinopsis dan Nama Pemain

Tujuh rute penerbangan maskapai domestik yang akan dialihkan ke Bandara Kertajati dari Bandara Husein yaitu tujuan Balikpapan, Banjarmasin, Batam, Denpasar, Makassar, Medan, dan Palembang.

Adapun maskapai yang akan dipindah dari Bandara Husein Sastranegara ke Bandara Kertajati adalah yang saat ini dilayani dengan pesawat jet oleh PT. Citilink Indonesia, PT. Indonesia AirAsia, dan PT. Super Air Jet.

Dikutip dari Prfmnews.pikiran-rakyat.com Selasa, 24 Oktober 2023, jadwal pesawat jet Citilink akan dimulai beroperasi melayani rute penerbangan domestik perdana dari Bandara Kertajati pada 31 Oktober 2023.

Baca Juga: Sinopsis The Kidnapping Day Episode 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 dan Daftar Pemain, Link Nonton, dan Jadwal Tayang

Rute yang akan dilayani setelah pindah dari Bandara Husein Sastranegara adalah Balikpapan (BPN) pp.

Halaman:

Editor: Rian S. Putra

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x