Lowongan Program Jasa Raharja, Minimal Lulusan SMA dapat Bertugas di Samsat Daerah Masing-Masing

- 18 Januari 2021, 16:26 WIB
Jasa Raharja membuka lowongan program untuk putra daerah.
Jasa Raharja membuka lowongan program untuk putra daerah. /Tangkap layar jasaraharja.co.id

PR MAJALENGKA – Jasa Raharja membuka program Langkah Bakti Jasa Raharja.

Dilansir Majalengka.pikiran-rakyat.com dari jasaraharja.co.id, PT Jasa Raharja merupakan salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang asuransi sosial.

Jasa Raharja didirikan pada 28 Februari 1981 serta melakukan kegiatan usaha melaksanakan asuransi kecelakaan penumpang alat angkutan umum dan asuransi tanggung jawab menurut hukum terhadap pihak ketiga sebagaimana diatur UU No. 33 dan 34 tahun 1964.

Baca Juga: Sheffield United vs Tottenham: Tanguy Ndombele Kejutkan Tim Tamu dengan Ciptakan Gol Spektakuler

Pada saat ini, Jasa Raharja memiliki 29 kantor cabang, 63 kantor perwakilan dan 64 Kantor Pelayanan Jasa Raharja (KPJR), dan 1.560 Samsat yang tersebar diseluruh Indonesia.

Jasa Raharja sedang membuka program Langkah Bakti Jasa Raharja.

Langkah Bakti Jasa Raharja merupakan Program Pemagangan yang diselenggarakan oleh PT Jasa Raharja bagi putra/i daerah setempat dalam rangka mendukung Program Pemerintah khususnya Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia dalam mendorong peningkatan kualitas sumber daya manusia yang siap dan terampil untuk memasuki dunia kerja.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Liga Inggris Man City vs Crystal Palace: 4 Gol Indah dari Pasukan Pep Guardiola

Berikut persyaratan umum untuk mengikuti program tersebut.

1. Saat ini perusahaan hanya membuka formasi Petugas Administrasi Bidang Sekretariat

2. Putra/i daerah dan berdomisili di wilayah Cabang setempat (dibuktikan dari KTP yang bersangkutan);

3. Pria/ wanita (diutamakan wanita) usia 17 - 23 tahun (maksimal berulang tahun ke-23 pada hari terakhir pendaftaran dibuka)

4. Tidak memiliki orang tua dan/atau saudara kandung yang masih aktif bekerja di PT Jasa Raharja

Baca Juga: Ini Saksi Mata dari Pembunuh Roy yang Sesungguhnya, Saksikan Ikatan Cinta Malam Ini 18 Januari 2021

5. Lulusan SMA/ sederajat, D3, atau Sarjana segala jurusan

6. IPK minimal 2.5 bagi sarjana dan D3 (Perguruan Tinggi Negeri maupun Perguruan Tinggi Swasta) dan Nilai Ujian Nasional (UN) bagi lulusan SMA minimal rata-rata 6.00

7. Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama menjadi peserta magang

8. Menguasai Operasional Komputer (minimal Ms. Word dan Ms. Excel)

9. Berpenampilan menarik

Baca Juga: Prediksi Ikatan Cinta Malam Ini Senin 18 Januari: Jangan Baper! Andin Pamit Tinggalkan Aldebaran

Bagi yang berminat, berikut beberapa kelengkapan administrasi yang harus dipersiapkan.

1. Formulir Pendaftaran

2. KTP/SIM

3. Ijazah pendidikan formal terakhir beserta Transkrip (bagi sarjana/ D3) dan Surat Keterangan Hasil UN (bagi lulusan SMA)

4. Kartu Keluarga

Baca Juga: Ganda Putri Indonesia Juarai Yonex Thailand Open 2021, Greysia Polii: Kami Hanya Ingin Menang

5. SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian)

6. Pas foto terbaru dan foto full body terbaru

7. Surat Keterangan Belum Menikah (dari Kelurahan)

8. Surat Pernyataan Bersedia untuk Tidak Menikah selama menjadi peserta magang

9. Surat Pernyataan Tidak Memiliki Orang Tua dan/ atau Saudara Kandung yang masih aktif bekerja di PT Jasa Raharja.

Baca Juga: Kisah Haru Greysia Polii Akibat Pandemi Terungkap Setelah Memenangkan Yonex Thailand Terbuka 2021

Berikut tahapan seleksi yang akan dilalui peserta.

1. Seleksi Administrasi dibuka mulai Tanggal 25 - 30 Januari 2021

2. Tes Pengetahuan Umum

3. Psikotes Tertulis

4. Wawancara Psikologi

5. Pemeriksaan Kesehatan

6. Wawancara Internal Perusahan

Untuk info lebih lanjut bisa kunjungi laman resmi Jasa Raharja, serta dapat hubungi [email protected] jika terdapat kendala.***

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: jasaraharja.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x