Inilah Isi Ikrar Santri yang Dibacakan pada Peringatan Hari Santri Nasional

- 22 Oktober 2023, 13:05 WIB
Ilustrasi hari santri
Ilustrasi hari santri /Siti nurhasanah/Tangkapan layar

BERITA MAJALENGKA – Inilah isi ikrar santri yang dibacakan pada peringatan Hari Santri Nasional.

Lahirnya Hari Santri berawal dari fatwa yang disampaikan Pahlawan Nasional KH. Hasyim Asy’ari pada 22 Oktober 1945.

KH. Hasyim Asy’ari memimpin perumusan fatwa ‘Resolusi Jihad’ di kalangan kiyai pesantren.

Fatwa tersebut berisi kewajiban berjihad untuk mempertahankan Kemerdekaan Indonesia dengan melawan kolonial yang masih ada di Indonesia.

Baca Juga: 18 Daftar Drama Korea yang Pernah Dibintangi Oleh Ahn Hyo Seop, Terbaru A Time Called You

Pada tanggal 27 Juni 2014, ratusan santri Pondok Pesantren Babussalam di Malang, Jawa Timur mengusulkan peringatan Hari Santri Nasional.

Usulan tersebut disampaikan ketika Joko Widodo masih menjadi calon Presiden dan tengah mengadakan kunjungan ke pesantren.

Awalnya, Hari Santri Nasional akan diperingati pada 1 Muharram. Namun, PBNU menyarankan jika Hari Santri Nasional diperingati pada 22 Oktober untuk mengenang peristiwa Resolusi Jihad.

Hingga, pada tanggal 15 Oktober 2015, Presiden Joko Widodo mengeluarkan Keputusan Presiden Nomor 22 Tahun 2015 tentang Hari Santri Nasional.

Halaman:

Editor: Rian S. Putra

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah