Gerakan Tanam dan Pelihara 50 Juta Pohon Berlanjut, Kini Telah Tertanam 19 Juta Pohon

- 29 November 2020, 08:30 WIB
GUBERNUR Jawa Barat M. Ridwan Kamil menyiram pohon yang baru ditanamnya di Kebun Raya Kuningan, Kabupaten Kuningan, Sabtu 28 November 2020. Kegiatan Gerakan Nasional Pemulihan Daerah Aliran Sungai juga bersamaan dengan puncak Hari Menanam Pohon Indonesia dan Bulan Menanam Nasional Provinsi Jawa Barat.
GUBERNUR Jawa Barat M. Ridwan Kamil menyiram pohon yang baru ditanamnya di Kebun Raya Kuningan, Kabupaten Kuningan, Sabtu 28 November 2020. Kegiatan Gerakan Nasional Pemulihan Daerah Aliran Sungai juga bersamaan dengan puncak Hari Menanam Pohon Indonesia dan Bulan Menanam Nasional Provinsi Jawa Barat. /Dok. Humas Kabupaten Kuningan/

PR MAJALENGKA – Ridwan Kamil selaku Gubernur Jawa Barat optimis target menanam 50 juta pohon akan terealisasikan.

Dilansir Majalengka.pikiran-rakyat.com dari jabarprov.go.id, Ridwan Kamil menuturkan dalam satu tahun Gerakan Tanam dan Pelihara 50 juta pohon, telah tertanam sebanyak 19 juta bibit pohon.

Hal tersebut diutarakan ketika menghadiri acara Gerakan Nasional Pemulihan DAS Tahun 2020 di Kebun Raya Kuningan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat pada Sabtu, 28 November 2020.

Baca Juga: Pertumbuhan Ekonomi Mulai Menggeliat, Wagub Jabar Melepas Produk Ekspor ke AS dan Korsel

"Alhamdulillah baru satu tahun sudah tertanam 19 juta pohon. Kami harap tahun depan melebihi target," tutur Ridwan Kamil.

Program tersebut muncul dikarenakan terdapat banyak lahan kritis di Jawa Barat yang berpotensi menyebabkan banjir dan longsor.

Dari program Gerakan Tanam dan Pelihara 50 Juta Pohon, diharapkan dapat menyembuhkan lahan-lahan kritis dan lahan-lahan gundul dapat dipenuhi pohon kembali.

Baca Juga: Hasil Matchday 11 Liga Spanyol: Atletico Menang Tipis Hingga Madrid Takluk di Santiago Bernabeu

"Saya suka naik motor berkeliling (Jabar), dan masih ada lahan yang gundul. Saya kira harus tepat sasaran karena bibit pohon tersedia cukup banyak," ujar Ridwan Kamil.

Halaman:

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: Jabarprov.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x