Apa Itu People Pleasure? Kenali Tanda-Tanda dan Cara Mengatasinya

27 Agustus 2023, 18:44 WIB
Ilustrasi Trauma. Apa Itu People Pleasure? Kenali Tanda-Tanda dan Cara Mengatasinya /FREEPIK/

 

BERITA MAJALENGKAKenali tanda-tanda serta cara mengatasi people pleasure.

People pleasure adalah istilah untuk orang-orang yang selalu berusaha melakukan apapun agar orang lain bahagia, meskipun menyakiti atau merugikan dirinya sendiri.

Dalam kesehariannya, people pleasure hanya memikirkan bagaimana cara melakukan sesuatu untuk orang lain, bukan dirinya sendiri.

 

People pleasure cenderung terlalu menghargai orang lain dan sama sekali tidak menghargai dirinya sendiri.

Baca Juga: Penyebab Serta Dampak Negatif Menjadi People Pleasure

Berikut adalah tanda-tanda bahwa kamu termasuk people pleasure

Selalu Setuju dengan Pendapat Orang Lain

Kamu selalu terlihat setuju dengan pendapat orang lain, padahal sebenarnya kamu gak setuju karena hal itu membuat kamu gak nyaman.

Merasa Bertanggung Jawab atas Perasaan Orang Lain

Kamu merasa bertanggung jawab atas perasaan orang lain, padahal perasaan orang lain bukanlah sesuatu yang bisa kamu kendalikan.

Baca Juga: Lomba Kereta Peti Sabun Kembali Digelar di Bandung setelah 35 tahun Vakum, Ridwan Kamil : Semoga Bisa Mendunia

Terlalu Sering Minta Maaf

Tanda lainnya, kamu terlalu sering minta maaf meskipun kamu tidak melakukan kesalahan. Hal itu terjadi karena kamu selalu menyalahkan diri sendiri dan takut disalahkan orang lain.

Sulit untuk Berkata Tidak

Sulit berkata tidak padahal sebenarnya kamu ingin menolak hal yang membuatmu tidak nyaman.

Menghindari Konflik dengan Orang Lain

Kamu selalu berusaha menghindari konflik atau perselisihan dengan orang lain, meskipun orang lain telah melakukan kesalahan.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Liga Inggris : Arsenal Vs Fulham, The Gunners Ditahan Imbang Oleh 10 Pemain Lawan

Selalu Merasa Bersalah

Merasa bersalah jika kamu membuat batasan dengan orang lain, padahal prioritas utama dalam kehidupanmu bukanlah orang lain, tapi dirimu sendiri.

Tidak Mengakui Perasaan Sendiri Ketika Merasa Tersakiti

Tidak mau mengakui perasaan sendiri terlebih saat merasa tersakiti oleh perbuatan orang lain. Sehingga, kamu cenderung menerima perbuatan buruk dari orang sekitar, karena merasa bahwa hal tersebut dapat membuat orang lain senang.

Lalu, bagaimana cara mengatasi perasaan seperti itu? Berikut cara yang bisa kamu coba

Baca Juga: Hasil Pertandingan Liga Inggris : Manchester United Vs Nottingham Forest, Kalah 2 gol MU Lakukan Comeback

Belajarlah untuk Berkata Tidak

Cobalah untuk berkata tidak pada apa yang tidak kamu setujui dan beranilah mengungkapkan pendapatmu.

Tingkatkan Kepercayaan Diri

Untuk cara yang satu ini, kamu bisa mencoba untuk ikut dalam komunitas yang memiliki visi serupa, terapkan afirmasi positif setiap hari dan lain sebagainya. Ingatkan diri, bahwa kamu punya keistimewaan yang berhak dihargai orang lain.

Baca Juga: Teknologi Modifikasi Cuaca, Bisa Atasi Polusi Udara Jakarta

Ingat Dampak Buruk yang Akan Terjadi

Cara yang efektif untuk menghilangkan suatu kebiasaan adalah dengan mengingat dampak buruk yang akan terjadi. Dengan mengingat seperti itu, akan membuatmu berusaha untuk tidak mengalami hal serupa.

Jangan Ragu untuk Meminta Bantuan

Jangan ragu untuk meminta bantuan di saat kamu memang membutuhkannya. Tak selalu orang akan menolak permintaan bantuanmu, bisa jadi mereka akan dengan senang hati membantumu.

Bercerita dengan Orang Lain

Cobalah untuk bercerita kepada orang terdekat bahwa kamu sedang mengalami kesulitan untuk menghilangkan sifat people pleasure, siapa tahu ada yang pernah mengalami hal serupa dan sudah berhasil menghilangkannya.***

 
Editor: Rosma Nur Riana

Tags

Terkini

Terpopuler