Millen Cyrus Ditangkap Terkait Penyalahgunaan Narkoba, Ashanty: Dia Bukan Pengedar

- 25 November 2020, 14:37 WIB
Ashanty tanggapi penangkapan Millen Cyrus terkait dugaan penyalahgunaan narkoba. (Instagram.com/@millencyrus/@ashanty)
Ashanty tanggapi penangkapan Millen Cyrus terkait dugaan penyalahgunaan narkoba. (Instagram.com/@millencyrus/@ashanty) /Instagram.com/@millencyrus/@ashanty

PR MAJALENGKA – Penyanyi Ashanty akhirnya berkomentar terkait keponakannya, Millen Cyrus yang ditangkap polisi atas penyalahgunaan narkoba.

Dilansir Majalengka.Pikiran-rakyat.com dari Pikiran-rakyat.com, Millen Cyrus ditangkap Satresnarkoba Polres Pelabuhan Tanjung Priok di salah satu hotel pada Sabtu, 21 November 2020.

Penangkapan tersebut berawal dari laporan pada Jumat, 20 November 2020 bahwa terdapat penyalahgunaan narkoba di sebuah hotel.

Baca Juga: Kim Hye Soo dan Yoo Yeon Seok Akan Jadi Pembawa Acara Ajang Blue Dragon Film Awards ke-41

Penyidik mencurigai kamar nomor 820 di salah satu hotel yang berada di kawasan Ancol.

Ketika masuk, penyidik mendapati dua orang di kamar tersebut berinisial JF dan MM.

Kabar penangkapan Millen Cyrus rupanya telah sampai ke telinga sang tante, Ashanty.

Baca Juga: Pelajaran Berharga dalam Mendidik Anak dari Keluarga Seo Dal Mi di Drama Korea Start Up

Dikutip Majalengka.Pikiran-rakyat.com dari tayangan kanal Youtube The Hermansyah A6 yang diunggah pada 24 November 2020, Ashanty buka suara terkait kabar Millen Cyrus yang terbukti mengkonsumsi narkoba.

Ashanty mengatakan, dirinya buka suara lantaran banyak pihak yang bertanya terkait penangkapan keponakannya itu.

“Banyak banget temen-temen media juga, temen-temen aku yang Whatsapp ke aku, dan belum bisa ngasih tanggapan karena jujur masih kaget, takut salah menanggapi berita ini,” kata Ashanty.

Baca Juga: Xiumin EXO akan Segera Menyelesaikan Wajib Militernya pada 6 Desember 2020

Istri Anang itu menyampaikan permintaan maaf kepada masyarakat atas kabar keponakannya yang ditangkap.

Selain itu, disampaikan Ashanty bahwa keluarga akan membantu.

“Kita diam bukan kita nggak membantu, cuma kita pastilah namanya ada anggota keluarga yang kena musibah pasti membantu," ucap Ashanty.

Baca Juga: Kunci Gitar Lagu Tanpa Batas Waktu, Sondtrack Sinetron Ikatan Cinta Yang Fenomenal

Ibu sambung Aurel itu yakin bahwa Millen bukan pengedar, tetapi pemakai.

“Millen bukan pengedar aku yakin itu, tapi Millen adalah pemakai. Bisa jadi ini adalah penyalahgunaan. Jadi mungkin yang terbaik adalah direhabilitasi," tutur Ashanty.

Ini merupakan kali pertama Ashanty dan keluarganya tersandung kasus Narkoba.

Baca Juga: 5 Cerita Unik Aktris dan Aktor Mendapatkan Perannya, Termasuk Chris Hemsworth yang Terpaksa Bohong

Dari kejadian ini, Ashanty berharap Millen Cyrus bisa menjadikannya sebagai pelajaran berharga dan lebih berhati-hati.

"Dengan kita begini kamu juga akan lebih mawas diri ke depan, dengan siapa kamu berteman, dengan siapa kamu bekerja, dengan siapa lingkungan kamu,” harap Ashanty.

“Jadi ingat kita pasti akan tetap (ada) bukan mensupport tapi akan tetap ada, tapi juga tidak membela karena posisinya Millen positif,” sambungnya.

Baca Juga: Syuting Sejumlah Drama Ditunda Gegara Pandemi Covid-19, Pemeran Pembantu Positif Virus Corona

Pihak keluarga pun menyerahkan sepenuhnya kasus ini kepada pihak kepolisian.

"Dia sudah mengakui dan minta maaf jadi kita menyerahkan ini ke pihak kepolisian, ditindak seadil-adilnya kita memohon semoga Millen bisa direhab, dia bukan pengedar," ujar Ashanty.

Ia pun berterima kasih kepada pihak kepolisian yang telah memperlakukan Millen Cyrus dengan baik. ***

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Pikiran-Rakyat.com Youtube The Hermansyah A6


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x