Deretan Artis dan Aktor yang Lahir pada Bulan Agustus Diantaranya Artis Cantik Berprestasi: Cinta Laura

1 Agustus 2022, 10:05 WIB
Deretan Artis dan Aktor yang Lahir pada Bulan Agustus Diantaranya Artis Cantik Berprestasi: Cinta Laura /instagram.com/claurakiehl/

BERITA MAJALENGKA – Deretan artis Indoensia banyak yang diketahui lahir pada bulan kemerdekaan ini, yaitu bulan Agustus.

17 Agustus, tidak jarang dari artis ataupun aktor yang lahir tepat pada tanggal kemerdekaan Republik Indonesia tersebut.

Salah satunya yaitu artis cantik dan berprstasi Cinta Laura, yang lahir sama dengan tanggal kemerdekaan.

Baca Juga: Kumpulan 20 Link Twibbon Gratis untuk Ucapan Hari Asi Sedunia, Siap Dibagikan ke Media Sosial

Kemudian, siapa saja artis atau aktor yang lahir dibulan Agustus selain Cinta Laura?

Simak kabar berikut, dilansir Berita Majalengka dari beberapa sumber terkait artis yang lahir pada bulan Agustus diantaranya:

1. Syahrini

Artis dengan nama lengkap Fatimah Syahrini Zaelani ini lahir pada tanggal 1 Agustus 1982 di Sukabumi. Ia merilis album pertamanya yang berjudul My Lovely pada tahun 2008.

Syahrini cukup dikenal luas saat duet lagu dengan Anang Hermansyah dengan single berjudul “Jangan Memilih Aku” pada tahun 2010, kemudian memutuskan untuk solo karir pada tahun 2011.

2. Jessica Mila Agnesia

Artis asal Aceh ini lahir pada tanggal 3 Agustus 1992. Jessica Mila juga salah satu artis blasteran, yang memiliki darah Belanda.

Model dan aktris cantik ini dikenal luas lewat sinetron Ganteng-Ganteng Serigala dan film Imperfect: karier, cinta dan timbangan, yang ia mainkan. Mulai saat itu Jessica mulai merabah kedunia film yang lebih luas.

3. Arnold Leonard

Arnold Leonard lahir di Bandar Lampung pada 5 Agustus 1993. Ia merupakan seorang model dan aktor dimana namanya dikenal luas lewat sinetron Mermaid in Love (2016) dan sinetron "kembalinya Raden Kian Santang".

4. Lesty Kejora

Ibu dari Muhammad AlFatih Leslar Billar ini memiliki nama lengkap Lestiani. Lesti lahir di Cianjur, Jawa Barat, pada tanggal 5 Agustus 1999. Nama Lesti Kejora mulai dikenal publik setelah ia mengikuti ajang pencarian bakat D’Academy pada tahun 2014 dan menjadi Juara 1.

Sekarang, Lesti Kejora sudah menikah dengan Rizky Blillar dan karirnya semakin maju didunia musik dengan produktif mengeluarkan single dan albumnya sendiri.

5. Kimberly Ryder

Artis cantik ini lahir pada tanggal 6 Agustus 1993. Kimberly Ryder ia merupakan seorang model, artis, sekaligus presenter. Ia juga telah membintangi puluhan judul film dan FTV untuk sinetron namanya dikenal lewat Cahaya (2008) dan Monyet Cantik (2013).

6. Marshanda

Marshanda lahir pada bulan Agustus tanggal 10 tahun 1993 di Jakarta, Indonesia. Marshanda sudah menjadi bintang iklan sejak kelas 1 SD dan untuk didunia peran ia pernah bermain di sinetron "Kisah Sedih di Hari Minggu" dan bermain di sinetron Orang Ketiga (2018).

7. Stefan William Umboh

Stefan William lahir di California Amerika Serikat pada 11 Agustus 1993. Ia merupakan seorang penyanyi sekaligus aktor. Namanya semakin dikenal sejak ia berperan pada sinetron Anak Jalanan dan Anak Langit. Sementara di dunia musik ini ia adalah vokalis grup musik The Junas Monkey.

Sekarang ia merupakan duda muda yang sebelumnya menjadi suami dari Caline Evangelista sejak tahun 2016. Mereka memutuskan bercerai dengan meninggalkan dua orang anak bernama Lucio Otthild Willia dan Eadred Koa Lewis Miguel.

8. Ruben Onsu

Artis dan juga Presenter dengan nama asli Ruben Samuel Onsu atau lebih dikenal Ruben Onsu lahir pada 15 Agustus 1983 di Jakarta. Ruben Onsu dikenal sebagai pembawa acara seperti Brownies, Pesbukers, Inbox, Opera Van Java. Selain itu ia juga dikenal sebagai pengusaha restoran.

Pada tahun 2013, Ruben Onsu mengucapkan janji suci dengan Sarwendah yang sekarang sudah sah menjadi istrinya. Keduanya dianugerahi dua orang puteri cantik, yaitu Thalia Putri Onsu dan Thania Puteri Onsu. Kemudian, keduanya memutuskan untuk mengangkat seorang putera bernama Betran Peto Putra Onsu.

9. Cinta Laura

Cinta Laura lahir di Quakenbruck Jerman lahir bertepatan sama dengan tanggal kemerdekaan yaitu pada 17 Agustus 1993. Ia merupakan seorang aktris dan penyanyi dimana ia dikenal lewat sinetron Cinderella (Apakah Cinta Hanya Mimpi) dan single pertamanya yaitu oh Baby.

Cinta Laura juga menjadi salah satu artis berprestasi yang menjadi cermin dari anak muda milenial zaman sekarang, yang menyuarakan pentingnya pendidikan juga peduli lingkungan.

10. Gilang Dirga

Gilang Dirga atau Gilang Dirgahari lahir di Jakarta 17 Agustus 1989. Gilang memiliki suara yang unik yang dapat meniru suara-suara yang dia dengar. Selain itu dia juga seorang pelawak, pembawa acara, dan aktor yang berbakat.

Akhir-akhir ini, Gilang sering terlihat dala acara televisi menjadi seorang Pembawa Acara di Indosiar.

11. Doyok

Doyok atau yang memiliki nama lengkap Sudarmadji juga lahir pada bulan Agustus pada tanggal 17 tahun 1954 di Siring Sidoarjo. Doyok menjadi salah satu artis senior yang cukup lama ada di ranah entertaint. Doyok merupakan seorang aktor dan pelawak Indonesia yang memiliki ciri khas gigi tonggos dan memakai blangkon saat ia melawak.

Demikian beberapa artis dan aktor yang lahir pada bulan agustus.***

Editor: Abdul Faqih

Tags

Terkini

Terpopuler